Menuju Keseimbangan Emosional di Tempat Kerja : Sosialisasi Pengelolaan Stress dengan Anggrek Maya

Minggu, 16 Juni 2024 10:24 WIB   PROGRAM STUDI KESEJAHTERAAN SOSIAL

 

Sosialisasi Pengelolaan Emosi (Foto: Istimewa) 

Kelompok 3 magang COE Mahasiswa Kesejahteraan Sosial melaksanakan sosialisasi pengelolaan stress terhadap profesi yang ditekuni yang dilaksanakan pada tanggal 16 Juni 2024 yang bertempat di salah satu rumah anggota anggrek maya (AM) di Kucur Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Kegiatan Magang Kegiatan Magang Center of Excellence oleh Mahasiswa Kesejahteraan Sosial adalah sebuah program bagi mahasiswa dalam menyalurkan keterampilannya untuk diaplikasikan di lapangan. Berbagai kegiatan yang bermanfaat serta sesuai kebutuhan mitra serta masyarakat diupayakan untuk mendorong pengembangan /hilirisasi Sumber Daya Manusia yang ada pada saat ini sesuai hasil penelitian dan kerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Program yang diselenggarakan dalam periode magang oleh kelompok 3 yaitu Sosialisasi Penanganan Stress Terhadap Profesi Yang Ditekuni. Peserta yang merupakan penerima manfaat dari terlaksananya program ini adalah 18 anggota Asosiasi Gerakan Revolusi Kerja Malang Raya (Anggrek Maya).

Stress adalah respon tubuh terhadap tekanan fisik,emosional, atau mental yang dapat mengganggu keseimbangan normal individu. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor seperti tuntutan pekerjaan, masalah keuangan, atau perubahan hidup yang signifikan

Anggrek Maya (AM) merupakan sebuah organisasi yang merupakan pekerja rumah tangga (PRT) berdomisili Malang Kota hingga Kabupaten. Mereka tergabung dalam Anggrek Maya untuk wadah mengais ilmu, pengalaman, dan mengasah keterampilan guna menguatkan potensi diri khususnya dalam pengetahuan kapasitas diri dalam bekerja. Stress pada pekerja rumah tangga AM dapat disebabkan oleh beban kerja yang berat,tekanan waktu, dan perilaku atasan terhadap PRT

Sosialisasi Pengelolaan Emosi (Foto: Istimewa) 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bapak Zaenal Abidin, S.Sos., M.Si. selaku pemateri sosialisasi pengelolaan stress terhadap profesi yang ditekuni. Selama pemberian materi antusias peserta sangat bagus mereka sangat respon terhadap apa yang didiskusikan. Pada kegiatan sosialisasi tersebut kami mahasiswa magang CoE kelompok-3 juga sempat memberikan kuesioner kepada mereka untuk merekap data tingkat kesetresan yang dihadapi oleh anggota Anggrek Maya terhadap profesi yang ditekuni. Kemudian setelah pengisian kuesioner dilanjutkan dengan sesi tanya jawab atau sharing session bersama pemateri dan peserta yang hadir.

Ibu Wiwik selaku ketua Anggrek Maya menambahkan bahwa “Kegiatan sosialisasi seperti inilah yang diharapkan untuk terus diberdayakan, agar anggota AM ini tidak hanya kumpul-kumpul melainkan juga mendapatkan ilmu yang sangat bermanfaat serta berharap agar mahasiswa magang terus mendampingi AM sampai seterusnya.

Pasalnya kegiatan seperti ini merupakan salah satu upaya praktis oleh Mahasiswa Kesejahteraan Sosial UMM untuk menjawab kebutuhan masyarakat, maka demikian dengan diselenggarakan kegiatan ini dapat memberikan kebermanfaatan serta dapat memberdayakan agar tercapainya kapasitas serta kualitas penerima manfaat.  Diharapkan agar anggota Anggrek Maya dapat terus belajar dimanapun karena untuk kebutuhan dan pengetahuan dirinya. (Putri Fitria)

Shared: