A. Nama Kegiatan:
Kegiatan yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial ini bernama:
“Kunjungan Kelembagaan”.
B. Tujuan kegiatan:
Kegiatan ini bertujuan untuk:
1) Kegiatan ini merupakan bagian dari perkuliahan dan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial, guna mengenal lebih dekat tentang UPT Rehabilitasi Sosial ANKN dan BK3S (Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial) Jawa Timur Surabaya.
2) Membuka jaringan kerjasama dengan BK3S (Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial) Jawa Timur dan UPT Rehabilitasi Sosial ANKN yang sebenarnya sudah pernah terjalin
3) Agar mahasiswa melihat dunia nyata berkenaan dengan permasalahan sosial yang menjadi bidang garap ilmu kesejahteraan sosial
C. Waktu dan Tempat kegiatan
Waktu kegiatan dilaksanakan pada tanggal 28 April 2014 di UPT Rehabilitasi Sosial ANKN dan Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Jawa Timur.
D. Peserta kegiatan
Peserta kegiatan ini terdiri dari mahasiswa Program Studi Ilmu kesejahteraan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Muhammadiyah Malang sebanyak 100 mahasiswa dan dosen Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial, FISIP-UMM sebanyak 8 dosen
E. Bentuk kegiatan
Bentuk kegiatan “Kunjungan Kelembagaan” di UPT Rehabilitasi Sosial ANKN dan Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Jawa Timur.” Meliputi:
1) Observasi bentuk-bentuk kegiatan yang dilakukan di UPT Rehabilitasi Sosial ANKN dan BK3S Jawa Timur
2) Seminar tentang “kebijakan dan Program UPT dalam Proses Rehabilitasi Sosial ANKN
3) Diskusi tentang Kedudukan, Peran Dan Fungsi BK3S Dalam Pelaksanaan Kesejahteraan Sosial Di Jawa Timur
F. Penutup
Demikian Laporan Kegiatan “Kunjungan Kelembagaan” di UPT Rehabilitasi Sosial ANKN dan Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Jawa Timur”, Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Muhammadiyah Malang ini dibuat sebagai dokumen kegiatan.